Diikuti 227 Peserta, Wabup Rohil Tutup Diklatsar CPNS Golongan ll dan lll Secara Virtual

Kamis, 11 November 2021

BAGANSIAPIAPI (KHC) - Wakil Bupati Rokan Hilir (Rohil),H Sulaiman SS.MH secara langsung menutup Pelatihan Dasar (Latsar) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) golongan ll dan lll yang dilakukan secara virtual di Kantor BKPSDM, Kamis (11/11/2021) Bagansiapiapi. 

Pelatihan dasar diikuti sebanyak 227 peserta yang terdiri dari tenaga guru, tenaga kesehatan serta tenaga teknis.

Wabup H Sulaiman,SS MH menyampaikan ucapan selamat kepada para peserta Diklat yang telah berhasil mengikuti pendidikan dan latihan dasar secara virtual melalui metode pembelajaran jarak jauh yang wajib diikuti oleh semua CPNS. 

"Inilah sebuah proses yang mau tidak mau, suka tidak suka harus di ikuti oleh setiap CPNS sebagai salah satu persyaratan untuk bisa diangkat menjadi PNS, "Ucap Wabup. 

Dikatakan Wabup lagi,Meski metode pembelajaran jarak jauh dengan memanfaatkan teknologi informasi,seluruh peserta dapat dapat mengikuti seluruh kegiatan yang telah diagendakan dengan  lancar tanpa halangan apapun. 

Menurut Wabup disiplin dan patuh terhadap peraturan adalah sikap-sikap yang harus di tanamkan dan di tumbuhkan didalam diri setiap PNS."Seorang PNS harus bisa menjadikan dirinya sebagai contoh dan panutan bagi masyarakat, "Bebernya. 

Wabup menekankan empat hal kepada seluruh peserta Latsar CPNS. Pertama, agar menerapkan berbagai ilmu yang telah didapat selama mengikuti Diklat Prajabatan,Kedua,laksanakan dengan sungguh-sungguh apa yang menjadi tugas dan tanggung jawab di lingkungan kerja masing-masing,saudara harus mampu menjadi aparatur yang mempunyai etos kerja yang tinggi,bekerjalah sesuai dengan Tupoksi, "Paparnya. 

Kemudian tambah Wabup, agar menjadi aparatur yang amanah, yang memberikan pengabdian terbaik kepada masyarakat dan bangsa. Sehingga, jangan sampai ada kesan, persepsi dan citra negatif terhadap kinerja sebagai ASN. 

Adapun pesan terakhir Wabup meminta agar selalu meningkatkan kemampuan dan kapasitas dengan berbagai bekal pengetahuan dan keterampilan. 

"Seorang PNS kedepan tugasnya semakin berat, sehingga harus terus meningkatkan kemampuan dan kompetensi agar dapat mengatasi berbagai tantangan dalam pelaksanaan amanah yang diberikan, "Pesannya. 

Dalam kesempatan ini,Wabup juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada kepala BPSDM Provinsi Riau beserta jajarannya, para Widyaiswara dan panitia penyelenggara yang tanpa henti terus melakukan tugasnya masing-masing dalam pelaksanaan Latsar tersebut.***