Sekda Rohul di Bulan Ramadan Lantik 12 Camat, 2 Lurah, dan 8 Sekcam

Di Baca : 7093 Kali
Pasirpangaraian (KabarHeadline.com) - Sebanyak 12 Eselon III Pejabat Administrator Camat, 2 Lurah, dan 8 Sekretaris Kecamatan (Sekcam) dilantik oleh Bupati Rokan Hulu (Rohul) H. Suparman S.Sos, M.Si diwakili Sekretaris Daerah (Sekda) Rohul Ir. Damri di bulan Ramadan, Jumat (16/6/17) sore. Pelantikan tahap tiga semasa H. Suparman S.Sos, M.Si aktif kembali sebagai Bupati Rohul digelar di aula lantai III Kantor Bupati Rohul,‎ dihadiri Asisten III Sri Mulyati, Kepala BKD dan Pelatihan Fajar Sidqy, serta sejumlah kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemkab Rohul. Dari 12 Camat dilantik, ada empat Camat yang merupakan wajah lama, seperti mantan Kabag Adwil Rohul Zulhendri S.Sos pernah menjabat Camat Kabun, Recko Roeandra SSTP yang sebelumnya Camat Kepenuhan dan non eselon kembali ke jabatan semula, Herdianto sebelumnya Camat Pendalian IV Koto, dan Zaimar pernah menjabat Camat Tandun. Berdasarkan SK Bupati Rohul, 12 Camat dilantik dan diambil sumpahnya yakni Drs. Zulbahri dilantik sebagai Camat Rambah Samo, Yunaidi S.Sos sebagai Camat Rambah Hilir, Dahulu Harahap dilantik sebagai Camat Bangun Purba, Herdianto SSTP sebagai Camat Rokan IV Koto. Afkar S.Sos dilantik sebagai Camat Pendalian IV Koto‎, Fisman Hendri S.Hut sebagai Camat Ujung Batu, Recko Roeandra SSTP sebagai Camat Kepenuhan, dan Muhammad Abrar dilantik sebagai Kepenuhan Hulu. Kemudian, H. Basri SKM, SKR dilantik sebagai Camat Bonai Darussalam, Zaimar AMP sebagai Camat Pagaran Tapah‎ Darussalam, Zulhendri S.Sos sebagai Camat Tambusai Utara, dan Amar Kadafi sebagai Camat Tambusai. Sedangkan dua pejabat Camat non eselon, yakni mantan Camat Tambusai Utara Margono S.Sos, M.Si sebagai pelaksana Kantor Camat Tambusai, dan mantan Camat Tambusai Zahrial sebagai Pelaksana Bappeda Rohul. Untuk dua pejabat Lurah atau Eselon IV yang dilantik yakni Ali Yusuf S.Sos sebagai Lurah Kota Lama Kecamatan Kunto Darussalam, dan Mustafa Kamal dilantik sebagai Lurah Kepenuhan Tengah Kecamatan Kepenuhan.‎ ‎Selain itu, ada delapan pejabat yang dilantik sebagai Sekcam. Sekda Rohul Damri, dalam amanatnya‎ mengatakan dengan dilantiknya 12 Camat, maka jabatan Camat di 16 kecamatan di Kabupaten Rohul sudah definit. "Saya mengharapkan dengan definitifnya Camat di 16 kecamatan, pelayanan dan roda pemerintahan kembali normal," harap Damri. Sebagai seorang Camat dengan dibantu Sekcam, tentu seluruh tugas pokok harus dijalankan optimal dan penuh tanggung jawab. Sedangkan untuk pejabat yang baru menjabat Camat diminta belajar ekstra keras bagaimana memimpin suatu wilayah, dimana di bawahnya ada desa/ kelurahan. "Saya mengharapkan, dengan dilantiknya bapak-bapak agar menjalankan tugas sebagai tugas pokok sebagai Camat di daerah. Dan Sekcam diminta mendukung tugas Camat dimana saudara diberi amanah," imbaunya. Sekda Rohul Damri juga sampai moral. Menurutnya, jabatan adalah amanah dan jabatan bukan hak. Apabila kepercayaan diberikan pimpinan harus dijalankan sesuai amanah. "Pimpinan bisa mengambil kembali jabatan kita. Tentu tugas dan tanggung jawab dan tugas pokok dan fungsi maka amanah akan langgeng," pesannya.‎ Selain itu, Sekda Rohul Damri juga meminta seluruh ‎Camat di Kabupaten Rohul ikut memberikan bimbingan kepada Kepala Desa (Kades) dalam menggunakan bantuan Dana Desa dan Alokasi Dana Desa (ADD), sehingga tidak ada Kades yang tidak terlibat hukum.‎***(rdk/rtc) 


[Ikuti KabarHeadline.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar