Polres Dumai Beri Pengetahuan kepada Murid TK Kemala Bhayangkari Tentang Pelabuhan Industri
Di Baca : 6565 Kali
Dumai (KabarHeadline.com) - Polres Kota Dumai AKBP Perdamean Nainggolan SIK.bersama rombongan Bhayangkari Cabang Dumai Pada pukul 08:15 Wib, Rabu pagi (07/02) Telah melakukan kunjungan dari sekolah TK Kemala Bhayangkari Dumai ke terminal penumpang pelabuhan PT.Pelindo I Dumai.
kegiatan kunjungan tersebut di dampingi oleh Ketua Bhayangkari Polres Dumai Ny.Tia Restika Perdamean Nainggolan beserta seluruh pengurus Bhayangkari Polres Dumai, Kunjungan itu di sambut oleh KA KSKP Polres Dumai AKP Sahala beserta seluruh Bhayangkari Polsek KSKP Polres Dumai beserta perwakilan dari PT.Pelindo Nirwan.
Jumlah yang ikut dalam rombongan kunjungan Murid TK Kemala Bhayangkari Dumai sekira 156 orang dan di dampingi 14 Guru seeta 8 orang Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari Polres Dumai.
adapun rangkaian kegiatan tersebut yaitu, ke terminal penumpang pelabuhan PT.Pelindo I Dumai selanjutnya ke dermaga A pelabuhan PT.Pelindo I Dumai kemudian kembali ke terminal penumpang untuk pembagian snack dan bingkisan.
Tujuan kegiatan adalah merupakan salah satu program pembelajaran dari Sekolah TK Kemala Bhayangkari Dumai,yaitu guna memberikan pengenalan dan pengetahuan kepada para seluruh murid TK tentang pelabuhan penumpang dan pelabuhan industri yang berada di Kota Dumai.
“ Kegiatan yang kita lakukan hanya untuk memperkenalkan tentang pelabuhan penumpang.Guna untuk mengetahui kepada anak anak kita yang masih berusia dini. Kalau gak kita siapa lagi yang akan mengajak mereka untuk mengenal pelabuhan infustri ini." Katanya.
Kegiatan berakhir sekira pukul 10.15 Wib selama berlangsungnya kegiatan,situasi aman kondusif.***
Penulis : Ricky
Sumber : Humas Polres Dumai
Tulis Komentar