Kongres Askot PSSI, Bung Guspian Terpilih Jadi Ketua PSSI Kota Dumai Priode 2018-2022

Di Baca : 7557 Kali
Dumai (KabarHeadline.com) – Asosiasi Kota (Askot) Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Kota Dumai menggelar kongres luar biasa dalam pemilihan komite eksekutif kepengurusan periode 2018-2022 di Hotel Grand Zuri,Jalan Jendral Sudirman, Sabtu (10/11/2018). Kongres Askot PSSI kota dumai dibuka secara resmi oleh Walikota Dumai, Drs.H.Zulkifli as.Msi. Dimana hasil Kongres Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) akhirnya menetapkan Bung Guspian sebagai Ketua Umum PSSI Kota Dumai. Dalam acara kongres luar biasa tersebut, Bung Guspian terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Kota Dumai, Riau. Walikota Dumai, Zulkifli As.Msi. dalam sambutannya mengapresiasi proses kongres yang berjalan lancar dan menghantarkan penerus pengurus organisasi sepak bola di Bumi lancang kuning ini. Dia berharap kepada pengurus PSSI terpilih memiliki komitmen dan semangat untuk terus memajukan dunia olahraga diwilayah Riau Khususnya di Kota Dumai dan melakukan pembinaan secara kontinu terhadap para atlit sepak bola di Kota Dumai. " Semoga dengan terpilihya ketua PSSI Kota dumai bisa membawa Sepakbola memiliki potensi yang baik, karena bibit pemain mudanya bagus-bagus. Saya mewakili pemerintah kota dumai akan mendukung sepenuhnya dalam menjalankan atau perubahan Askot PSSI dumai baik dalam pelatihan, psikologi dan perkembangan pemain. Untuk pengurus yang terpilih, jadilah pengurus yang baik dan semoga dapat eksis", jelasnya. Tambahnya, Dan semoga PSSI Dumai agar dapat penyempurnaan dan revitalisasi ke-olahragaan khususnya dibidang olah raga sepak bola, sehingga kelak Kota Dumai mampu mengukir prestasi dan melahirkan pemain yang handal dibidang olahraga sepak bola. "Sebagai olahraga yang sangat memasyarakat di Indonesia, tentu pencapaian prestasi maksimal menjadi sebuah hal yang akan sangat membanggakan apabila dapat diraih. Dengan diadakannya Kongres, Saya berharap ini dapat menjadi semangat baru untuk mendulang prestasi dan melanjutkan berbagai program kerja sesuai visi dan misi bagi kemajuan prestasi dunia sepak bola khususnya di Kota Dumai," harapnya. Disis lain, Ketua Asosiasi Kota (Askot) PSSI Dumai yang terpilih Bung Guspian membeberkan beberapa programnya yaitu PSSI Kota Dumai nantinya akan memprioritaskan pemain asli daerah serta meningkatkan pembinaan usia dini guna mencetak pemain lokal yang berkualitas, serta PSSI akan siap bekerjasama dengan pemerintah dalam memajukan sepak bola di kota dumai. “ Kita akan mengutamakan pemain lokal, Sehingga nama daerah kita bisa membangkitkan marwah kota dumai, dan Saya siap bekerja sama dengan semua pihak dan pemerintah serta masyarakat dalam memajukan sepakbola di kota Dumai tercinta, mulai dari pelatihan, pembinaan dan lain sebagainya” tandasnya. Dan Ia menambahkan, bersama jajaran pengurus, nantinya akan mencari berbagai macam pendukung untuk memajukan sepak bola di Kota Dumai. " Kita akan segara melakukan perubahan,Guna untuk kemajuan PSSI ini di kota dumai tercinta"Tutupnya Ketua PSSI Kota Dumai,Bung Agus Tera. Dalam Acara Kongres Askot PSSI itu, Turut hadir Walikota Dumai, KONI Dumai, Pengcab, POBSI, Asosiasi Wasit Se-kota Dumai, DPD KNPI Kota Dumai.*** Penulis : Ricky


[Ikuti KabarHeadline.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar