Menuju Duri Berseri, Camat Mandau Gelar Goro di Kelurahan Gajah Sakti

Di Baca : 6684 Kali
MANDAU (Kabarheadline.com) – Camat Mandau Riki Rihardi, tiba-tiba mengajak Staff menuju ke Kelurahan Gajah Sakti Gelar Goro. Gotong Royong membersihkan sampah di jalan dan dreanase. Kedatangan Camat yang mendadak ini, sempat pemerintah kelurahan dan masyarakat kaget. Camat Mandau Riki Rihardi S.Stp. M.Si, mengatakan, (Kamis, 24/01) Pemerintah Kecamatan Mandau giat Goro untuk menuju Duri berseri. Program gerakan Tertib sampah menjadi prioritas yang akan secara continiu dilakukan pada setiap kelurahan, " Kelurahan Gajah Sakti merupakan sasaran pertama, Alhamdulillah masyarakat terlihat antusias berbaur bergotong royong membersihkan lingkungan, serta ada dukungan dari UPT. Persampahan Mandau dengan menurunkan truk sampah," tandasnya. Ditambahkan Riki, Melihat semangat dari Masyarakat yang ada di Kelurahan Gajah Sakti kita Pemerintah Kecamatan Mandau sangat berterimaksih dan kita juga berharap semangat tersebut dapat memotivasi masyarakat lainnya untuk membersihkan lingkungan dari sampah. “ Kegiatan Goro ini setiap bulan akan terus dilaksanakan pada Kelurahan dan Desa yang ada di Kecamatan Mandau,” tukasnya.*** (Edi)


[Ikuti KabarHeadline.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar