Kaprodi Sejarah Ibu Desma Yulia Lantik Pengurus HIMAS UNRIKA Periode 2020-2021

Di Baca : 12556 Kali
Ket Foto : Ketua HIMAS UNRIKA, Akbar Jeriko dan Ikhwan Abdali Wakil Ketua Periode 2020-2021.

BATAM (KHC) - Himpunan Mahasiswa Sejarah (HIMAS) Universitas Riau Kepulauan  (UNRIKA) mengadakan Pelantikan Pengurus HIMAS UNRIKA Periode 2020-2021 di Aula Mini Kampus Unrika Batam, Jumat (6/3).

Acara yang dibuka langsung oleh Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Bapak Yudhi hanggara. S.Pd.,M.Pd. dan juga turut dihadiri oleh Kaprodi Sejarah,Dosen dosen dan mahasiswa FKIP seluruh jurusan.

pengurus baru yang di Ketuai oleh Akbar Jeriko periode 2020-2021  dan Ikhwan Abdali sebagai Wakil Ketua dan diikuti oleh pengurus lainnya yang dilantik oleh Kaprodi Sejarah Ibu Desma Yulia.S.Pd.,M.Pd.

Akbar Jeriko yang merupakan seorang Kader Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) dan Ikhwan Abdali seorang kader Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI)

Akbar sebagai Ketua HIMAS yang baru saja di lantik, mengatakan sangat berterima kasih kepada teman teman mahasiswa dari prodi sejarah yang masih mempercayainya untuk yang kedua kalinya menahkodai HIMAS, dan  berharap kepada pengurus yang terpilih mau mengemban amanah dan melaksanakannya karena HIMAS bukan tempat mencari eksistensi diri. "Jika rekan-rekan datang ke sini membawa tekad perubahan dan melaksanakan amanah, maka rekan-rekan datang ke tempat yang tepat," ucapnya.

Yasin Sekretaris Umum HMI Cabang  Batam dan juga pernah menjabat sebagai Ketua PKKMB Universitas Riau Kepulauan (Unrika) periode 2018 - 2019 menyampaikan ucapan selamat kepada Adinda Akbar Jeriko selaku Ketua HIMAS dan Adinda Ikhwan Abdali selaku wakil ketua HIMAS di kampus unrika semoga bisa saling  bersinergi demi tercapainya tujuan yang diridhoi allah s.w.t.

Ditambahkan lagi bahwa mahasiswa akan menentukan warna di Kampus itu sendiri. Penerus tongkat estafet ini adalah mahasiswa, maka berprestasilah dengan kemampuan yang dimiliki. Dan "Organisasi adalah wadah pengembangan kemampuan tersebut," ujarnya yasin.***(Rls)


[Ikuti KabarHeadline.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar