KNPI Inhu Akan Gelar Senam Gembira dan Pemeriksan Kesehatan Gratis
Di Baca : 6851 Kali
Rengat (KabarHeadline.com) - Pengurus DPD KNPI Kabupaten Inhu dalam waktu dekat ini akan gelar Senam Gembira dan pemeriksaan kesehatan secara gratis untuk seluruh masyarakat Inhu yang mau periksa kesahatan. Senam Gembira dan pemeriksa kesehatan difokuskan di lapangan Garuda Air Molek.
"In syaa Allah kalau tidak ada halangan hari Sabtu (16/9/2017) DPD KNPI Inhu berkerjasama dengan PK KNPI Kecamatan Pasir Penyu akan laksanakan senam gembira dan pemeriksaan kesehatan secara gratis," terang Ketua DPD KNPI Inhu Daniel Eka Perdana, Kamis (7/9/2017) di Air Molek.
Kegiatan ini, lanjut Daniel, untuk mempererat tali siraturhami pengurus KNPI Inhu, KNPI se kecamatan dan masyarakat. "Dalam kegiatan tersebut kita juga mengundang Bupati Inhu dan pejabat Pemkab Inhu lainnya," lanjutnya.
Untuk pemeriksaan kesehatan, KNPI melibatkan Diskes Inhu dan Puskesmas Pasir Penyu. "Harapan kita kegitan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat," sebutnya.
Selain senam dan pemeriksaan kesehatan, tambah Daniel, di acara itu nanti masyarakat bisa sampaikan keluhan yang ada di desa atau kelurahan masing-masing ke Bupati Inhu atau pejabat Pemkab lainnya.
"Keluhan itu berupa aspirasi untuk kemajuan Kabupaten Inhu yang kita cintai ini," pungkas Daniel.*** (rdk/drc)
Tulis Komentar