SAW Dirikan Posko Kemenangan di Jalan Janur Kuning Kota Dumai

Di Baca : 6662 Kali
DUMAI (Kabarheadline.com) - Jelang pemilihan Umum (Pemilu) Calon Legeslatif (Caleg) di Kota Dumai, Dari Partai Keadilan Sejahtera di Daftar Pemilihan (Dapil) Dumai Timur dan medang Kampai telah membentuk suatu posko kemenangan. Posko Pemenangan ini di bentuk untuk kemenangan Syafrudin Atan Wahid (SAW), Dimana posko di bentu untuk tempat perkumpulan serta tempat silatuhrahmi kepada warga dumai, Khususnya warga kecamatan Dumai Timur medang kampai. Posko kemenangan SAW dari partai PKS Kota Dumai ini terletak dijalan Janur Kuning Kecamatan Dumai Timur, Dan Posko Kemenangan tersebut langsung di resmikan oleh Caleg PKS itu sendiri yaitu Syafrudin Atan Wahid. Dijelaskan syafrudin, Posko yang kita dirikan ini untuk tempat kemenangan kita, Dimana posko ini untuk tempat perkumpulan kita. " Iya, Posko yang kita buat, hanya untuk tempat perkumpulan saja antara warga kecamatan Dumai Timur dan warga Kecamatan Medang Kampai," Kata Syafrudin Atan Wahid kepada sejumlah awak media.Senin (07/01/2019). Safrudin menambahkan, Posko Pemenangan ini juga temapat atau wadah aspirasi masyarakat, menampung persoalan, memecahkan masalah dan mencari solusi konkret. " Dan Kita Jadikan Posko ini sebagai titik awal kita menuju kemenangan Pemilu 2019, dan memperjuangkan hak-hak masyarakat," ujarnya. Dari pantauan Sejumlah awak media, puluhan warga setempat ikut menyaksikan peresmian Posko Pemenangan Syafrudin Atan Wahid, yang diawali dengan gotong royong bersama dengan warga sekitar. Budi warga Kelurahan Jaya Mukti Kota Dumai menilai, melihat ada nya posko kemenangan partai PKS ini merupakan hal yang baik, Dimana posko ini merupakan tempat pengaduan warga serta tempat perwakilan warga Jaya Mukti. " Saya bangga melihat ada nya posko ini, karna dengan ada nya posko kemenangan pak Syafrudin Atan Wahid ini sangat lah membantu kita nantinya,"Tutupnya.*** (Rki)


[Ikuti KabarHeadline.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar