Bupati Bengkalis Terima Penghargaan Adipira
Di Baca : 6265 Kali
JAKARTA (Kabarheadline.com) - Kabupaten Bengkalis termasuk satu dari 119 Kabupaten/Kota se-Indonesia yang berhasil meraih penghargaan Adipura. Penghargaan tersebut diserahkan langsung Wakil Presiden Republik Indonesia Jusuf Kalla kepada Bupati Bengkalis yang diwakili Sekretaris Daerah Bengkalis H Bustami HY, Senin (14/1), di Manggala Wanabakti Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia.
Pada kesempatan itu Wakil Presiden Republik Indonesia Jusuf Kalla dalam sambutannya berharap kedepannya seluruh rumah harus bertanggung jawab terhadap selokan di depan rumahnya masing-masing.
"Karena lingkungan itu akan terjaga ketika adanya tanggung jawab dari semua pihak, dengan adanya hal tersebut semuanya akan bisa terjalin dan terjaga dengan baik," ujar Wakil Presiden.
Sementara Sekretaris Daerah Bengkalis mengatakan dengan diraihnya piala Adipura ini diharapkan mampu menjadi motivasi dan semangat Kabupaten Bengkalis khususnya dalam meningkatkan kebersihan lingkungan.
Lebih lanjut, Sekretaris Daerah Bengkalis itu juga berharap, kedepannya Kabupaten Bengkalis mampu mengelola sampah dengan baik, minimal diolah menjadi produk yang bisa meningkatkan taraf perekonomian masyarakat dengan memanfaatkan bank sampah yang ada di setiap kecamatan.
"Semoga prestasi ini dapat dipertahankan dan terus ditingkatkan. Ucapan terimakasih juga tidak lupa kita haturkan kepada seluruh masyarakat dan Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Kabupaten Bengkalis, tanpa adanya kesadaran dari masyarakat untuk peduli sampah serta koordinasi dan kerjasama yang baik dari semua stakeholders anugerah ini tidak mungkin bisa didapatkan," ujarnya.
Turut mendampingi Sekretaris Daerah Bengkalis pada kesempatan itu, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Bengkalis H. Arman AA, Kepala Bidang Pengelolaan Persampahan dan Limbah P3 Dinas Lingkungan Hidup Bengkalis H. M Syafi'i, Kepala Bagian Humas Sekretariat Daerah Bengkalis Muhammad Fadhli, dan Kepala Bidang SDKI Diskominfotik Bengkalis Adi Sutrisno.*** (Edi)
Sumber Foto : Bupati Bengkalis yang diwakili Sekda Bustami menerima penghargaan adipura dari Wakil Presiden RI
Tulis Komentar