Pemkab Bengkalis dan Elemant Masyarakat  Berhasil Tuntaskan Persoalan Lampu PLN 

Di Baca : 6450 Kali
MANDAU (Kabarheadline.com) - Pihak PLN Dumai  saat ini sedang mengerjakan pembangunan jaringan Listrik (PLN) di beberapa tempat di Wilayah Kabupaten Bengkalis. Pembangunan Jaringan ini salah satu ujud perjuangan Pemkab Bengkalis dan Tokoh Masyarakat. Hal ini diutarakan Manager PLN PUU III Area Dumai Suharno ST, ( Senin, 15/01/2018), saat disambangi team Media baru baru ini di kantornya. "Pemkab Bengkalis sangat gigih dalam menuntaskan persoalan penerangan, dan itu telah terwujud dengan dibangunnya beberapa tempat jaringan baru, Bengkalis akan bebas dari persoalan lampu PLN" sebut Suharno. Suharno menandaskan, desa desa yang berada di Kabupaten Bengkalis akan 100% teraliri oleh listrik PLN, bahkan pembangunan Tower jaringan PLN di Dusun Hutan Samak (Desa Titi Akar) Kec.Rupat Utara sedang dikerjakan. Sementara Umri mantan Manager Rayon PLN Duri( saat ini bertugas di Kantor Area Dumai), menambahkan, pembangunan Jaringan  PLN di daerah Kecamatan Mandau, Pinggir dan Tualang Mandau juga sedang berjalan. Khusus wilayah Kecamatan Tualang Mandau, yang masuk dalam Zona susah, juga sedang dikerjakan. Umri meluruskan runmor yang berkembang, ada pihak yang memamfaatkan perkembangan ini. "Maklum ini kan tahun politik, sesuai aturan yang berlaku, secara tegas oknum PLN dilarang keras ikut ikutan dalam hal ini( memberi peluang/kesempatan pada oknum Caleg tertentu)"tegas Suharno. Semasa bertugas di Duri, baik dari Tokoh Masyarakat, beberapa Anggota DPRD dan masyarakat biasa , kerap datang bertandang terkait membahas penambahan jaringan di Wilayah Rayon Duri. "Selain surat dari Pemkab Bengkalis, ada dari Anggota DPRD, juga yang kerab bertandang adalah Tokoh LAMR Pinggir Al Azmi, persoalannya sama terkait lampu PLN, hal ini telah terpenuhi termasuk daerah TasikTebing Serai,"tandas Umri. Berikut Daftar Tempat Pembangunan Jaringan listrik di beberapa Desa di Kabupaten Bengkalis ; Jalan Desa Tasik Serai Dusun 38, Jalan Desa Jaya Makmur dan Air Hitam, Dusun Semandak, Kampung Baru KM 29 Sebanga, Tasik Tebing Serai, Tasik Serai Barat, Simpang Jambu dan Simpang Proyek, Desa Pinggir Jalan Muajoelo RW 15, Desa Buluh Apo Jalan Rokan dan Jalan Jati Mulyo, Desa Muara Basung, Jalan Dinamit Desa Tasik Serai, Jalan Murni Desa Persawahan, Jalan Pintu Gadang Tasik Serai, Pematang Pudu Jalan Ampera, Jalan Kesuma Bakti, Gg. Sentul, Jalan Aman, Jalan Rahayu, Jalan Siak, Jalan Pitala Bumi, Jalan Harapan Baru, Gg. Handphone, Gg. Pinang, Gg. Bali, KUD Pondok 5, Dusun Bandar Sari Kecamatan Siak Kecil, Dusun Hutan Samak Kecamatan Rupat Utara, Kota Bengkalis, Dusun lima Desa Bantan Air, Dusun meranti belah Desa, Dusun dua Bantan Air.***(Edi)


[Ikuti KabarHeadline.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar