Kapolres Rohil Cipta Lagu Jaga Kampung, Spirit Baru Buat Masyarakat Melawan Covid-19

Di Baca : 8981 Kali

TANAH PUTIH (KHC) - Kapolres Rohil AKBP Nurhadi Ismanto,SH,SIK mengungkapkan, Untuk membangkitkan semangat spirit baru masyarakat di seluruh tanah air dan dunia khususnya di wilayah hukum Polres Rohil dalam menghadapi Pandemi Corona Virus Disease (Covid-19) lewat sebuah lagu berjudul,"Jaga Kampung".

Syair bait lagu Jaga Kampung ini di persembahkan dan di ciptakan langsung Kapolres Rohil AKBP Nurhadi Ismanto,yang berisi pesan kepada seluruh rakyat Indonesia dan Dunia,Khususnya Rohil,jangan takut dan tetap semangat terhadap wabah Virus Covid-19 yang saat ini tengah merebak di seluruh Dunia.

"Lewat lagu Jaga Kampung yang di nyanyikan personil Polres Rohil,"The Rolice Band ini,memberi pesan semangat baru dengan mengedukasi kepada masyarakat jangan takut dan tetap semangat bahu membahu melawan wabah Virus Covid-19 yang saat ini tengah melanda bukan hanya Indonesian saja namun juga seluruh dunia."Ucap Kapolres Rohil AKBP Nurhadi Ismanto,SH,SIK,Rabu (16/09/2020).

Dikatakannya lagi,Kita selaku Polisi yang bertugas sebagai Pelindung, Pelayan dan Pengayom masyarakat harus memberikan spirit baru buat seluruh masyarakat Indonesia dan dunia sampai virus corona ini dapat segera teratasi dan kembali ke kehidupan normal."Ucap Orang nomor satu di Polres Rohil lagi.

Kapolres juga menjelaskan isi bait lagu Jaga Kampung yang iya ciptakan berisi pesan sebagai berikut, "Dari Jaga kampung,Kita usir Virus Corona,.

Jangan sedih Kita pasti pulih, Dari Jaga kampung Kita berjuang lawan bersama Virus Corona, Dengan Jaga Kampung itulah solusinya.

"Hayo semua pakai masker bila keluar rumah dan jaga jarak dan rajin cuci tangan,

"Semoga lewat pesan lagu ini, Bisa memberikan Spirit baru buat seluruh masyarakat."Tandas Kapolres.

Sementara Bripka Dewy, Sang pembuat Vidio Police Nge You tube, menjelaskan,ide terciptanya lagu Jaga Kampung ini berasal dari Bapak Kapolres Rohil AKBP Nurhadi Ismanto SH,SIK,

Lagu Jaga Kampung ini dinyanyikan oleh lima personel polisi di jajaran Polres Rohil diantaranya, BRIPKA Delima Aritonang sebagai vokalis, BRIPKA Janifer Panjaitan sebagai gitaris,dan bassis,serta BRIPKA Anta Arief Siregar SH sebagai drummer,dengan nama Groupnya " The Rolice Band".***


[Ikuti KabarHeadline.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar